Operator telekomunikasi Jepang, NTT DoCoMo Inccorporated, telahmemasang alat pemancar berteknologi baru yang mampu mengonversi sinyalseluler menjadi sambungan nirkabel internet (hotspot) pribadi. Taksiyang beruntung adalah Tokyo Musen Cooperative—perusahaan taksi terbesardi Tokyo—berjumlah 820 unit. Penumpang bisa menggunakan iPad, laptop,sampai Sony PSP.
“Dengan makin tenarnya popularitas penggunaan ponsel canggih(smartphone) dan iPad, maka kebutuhan sambungan Wi-Fi makin meningkat,”ujar Shintaro Oka, Manajer Promosi DoCoMo, seperti dilansirwallstreetjournal, baru-baru ini.
Total, akan ada 20 persen dari seluruh armada Tokyo MusenCooperative yang akan dipasangi alat ini atau mencakup 2 persen daritotal armada taksi yang ada di Tokyo (sebanyak 50.000 unit). Untukmemiliki layanan ini, DoCoMo juga menjual alat pemancar seharaga 10.000yen (Rp 1 jutaan) dan biaya iuran bulanan 4.410 yen (Rp 482.000) untuksambungan internet tanpa batas.
Sebagai negara maju di dunia, Jepang memiliki 100 juta penggunainternet dan jumlahnya terus meningkat. Tapi, layanan sambunganinternet nirkabel baru tersedia di beberapa lokasi, seperti stasiunkereta, tempat peristirahatan tol, sampai restoran cepat saji.
No comments:
Post a Comment